Photobucket

Senin, 28 November 2011

"THE EXTRA LARGE BAND"

oke kali ini saya akan membahas tentang salah satu band dengan keunikan tertentu , dan asli keren banget, saya posting tulisan ini karna saking suka nya sama band ini .



    "THE EXTRA LARGE BAND" , mungkin buat kalian semua masih agak awam yah sama band ini , band ini adalah band yang terbentuk kurang lebih 4 tahun yang lalu. "The EXTRA LARGE" pada mulanya bernama "Supersession". Namun, setelah mengalami pergantian personil, di mana mereka menyadari bahwa kelima anggota band tersebut berpostur besar, mereka mengganti nama band mereka menjadi The extraLARGE. Postur tubuh merekalah yang akhirnya menjadi ciri khas yang membedakan The extraLARGE dengan band lainnya. Dalam bidang musik, kelima personil The extraLARGE dapat dinilai telah memiliki jam terbang yang terbilang banyak, termasuk diantaranya kerja sama dengan artis-artis besar Indonesia, sebagai artis "featuring" ataupun session player. Sebagai sebuah band, The extraLARGE telah berpengalaman bermain di panggung-panggung seperti: Bale Jazz, panggung-panggung Pentas Seni Sekolah di wilayah Jakarta, acara-acara radio dan mall di Jakarta, Java Jazz 2010, Fusion Music Festival Bogor 2011, Java Soulnation Festival 2011, dan masih banyak lagi. The extraLARGE, yang dalam bermusik mendapatkan influence dari musisi-musisi ternama seperti Stevie wonder, Sade, India Arie, Musiq SoulChild, dan lainnya, telah menghasilkan single pertamanya yang berjudul "Confession", yang mendapat respon cukup baik dari radio-radio di seluruh Indonesia. Diharapkan bahwa the extraLARGE, dengan warna musiknya yang unik, dapat menjadi hiburan segar bagi para pendengarnya, dan dapat menjadi band yang tidak mudah dilupakan.


follow twitter mereka yah : @theextralarge
buka fan page mereka di facebook : extra large

Salah satu video mereka di youtube : wali cari jodoh  covered by the extra large

 


sumber : http://www.myspace.com/extralargeband
http://www.kaskus.us/showthread.php?t=10176506

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger